Biaya Terjangkau, Universitas Terbuka di Majalengka, Beri Kesempatan Warga Kuliah

Majalengka (kilangbara.com)-Dengan biaya terjangkau, kehadiran Universitas Terbuka di Kabupaten Majalengka. Tentunya, bisa memberikan kesempatan untuk warga agar bisa kuliah.

“Kesempatan buat masyarakat, agar bisa menikmati pendidikan dengan biaya terjangkau,”tutur Bupati Majalengka Dr H.Karna Sobahi M. MPd. Saat menghadiri peresmian Sentra Layanan Universitas Terbuka ( SALUT) di Sekolah PGRI Majalengka Kulon, Rabu (22/09/2021).

Saat ini, kata Karna Pemkab Majalengka sedang menyusun program Kabupaten Pendidikan. Dikaji oleh Dinas Pendidikan sebagai wujud untuk meningkatkan mutu pendidikan yang berkualitas.

“Sehingga implementasi visi Majalengka dalam meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM) terus meningkat,”ujarnya.

Sementara itu, Rektor Universitas Terbuka Prof. Ojat Darojat, M. Bus, Ph.D menjelaskan, dengan biaya kuliah yang sangat terjangkau. Serta mengedepankan kualitas pendidikan handal. Tentunya, kesempatan kepada yang sudah bekerja, guna meningkatkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi di Universitas Terbuka.(Sam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!