Jadi Kumuh, Warga Cihideung Berharap, PKL Berjualan Tidak Gunakan Gerobak

Kota.Tasik (kilangbara.com)-Warga Cihideung berharap agar para PKL yang berjualan. Supaya tidak mengunakan lagi gerobaknya, pasalnya dinilai selama ini, malah membuat dikawasan tersebut, menjadi kumuh dan semraut. Sehingga, membuat jantung ekonomi Kota Tasikmalaya itu, jadi tidak elok.

“Kalau mau berjualan silahkan, tapi kalau bisa seperti dulu, tidak ada gerobak disimpan disini. Cukup, mereka berjualan pakai bangku atau tenda yang simple saja, dari pagi hingga sore, lalu sore dirapihkan lagi, sehingga Jalan Cihideung kembali bersih,”harap Ketua RT 03 RW 04, Suyan, Rabu malam (18/08/2021).

Menurut Suyan, selama ini sejumlah warganya prihatin, melihat Jalan Cihideung disulap menjadi kumuh. Pasalnya, kehadiran gerobaknya itu, justru malah menganggu warganya. Apalagi, ketika ada warga yang meninggal dunia, karena aksesnya terhalang oleh gerobak. Sehingga keluhan itu, sudah disampaikan, kepada Kelurahan dan Kecamatan, meski hanya secara lisan saja.

“Tentunya, ini aspirasi sejumlah warga disini, mudah-mudahan saja, bisa didengar langsung oleh Pak Plt Walikota Tasikmalaya. Supaya, di Jalan Cihideung tidak ada lagi, PKL yang berjualan mengunakan gerobak, cukup pakai bangku atau tenda yang simple, agar mudah bongkar pasang,”pintanya.

Suyan mengaku sangat apresiasi dengan adanya rencana Pemkot Tasikmalaya, terhadap penataan di Jalan Cihideung tersebut. Sehingga, diharapkan ke depannya, akan ada perubahan yang signifikan. Apalagi, bisa menjadi icon Kota Tasikmalaya. Ketika disinggung, ada berapa orang warganya yang ikut berjualan dikawasan itu. Suyan menjelaskan, tidak ada, kebanyakan orang dari luar Cihideung.(AR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!