Dinas DPMD Lamban Proses Pemberhentian Kades Salawana, Ini Saran DPRD Majalengka
Majalengka (kilangbara.com)-Sejumlah perwakilan tokoh masyarakat Desa Salawana, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka. Telah, meminta, kepada anggota Komisi 1 DPRD Majalengka. Agar, bisa mendorong penyelesaian permasalahan kasus Kades Salawana, Cecep. Pasalnya selama ini, Dinas DPMD terkesan malah lamban untuk memprosesnya.
“Kami datang ke sini guna untuk menyampaikan aspirasi warga,”beber perwakilan tokoh masyarakat Desa Salawana, Anang. Saat, audensi di gedung DPRD Majalengka. Dengan, dihadiri anggota Komisi 1 DPRD, Kadis DPMD, Kepala Inspektorat, Camat Dawuan dan lainnya, Selasa (03/01/2023).
Anang menjelaskan, pada saat 18 Nopember 2022 itu bukan demo sebetulnya. Tetapi liat, postingan telah penyerahan serifikat tanah dan telah diserahkan dari BPN ke Lanud. Pihaknya, mengaku kaget itu dengan adanya klaim. Bahwa hal tersebut, hasil musyawarah dengan masyarakat. Padahal faktanya, baik itu masyarakat dan BPD tidak pernah diajak musyawarah sebelumnya oleh Kades Salawana. Sehingga, konsekwensinya itu malah menimbulkan gejolak dan Kades mengundurkan diri.
Selain itu, pihaknya juga sudah menyampaikan surat langsung kepada DPMD Majalengka. Melalui, pihak Kecamatan Dawuan tentag prihal pengajuan pemberhentian Kades Cecep. Serta juga adanya sejumlah dugaan kasus Kades tersebut, bahkan totalnya ada 24 poin.
Ditempat sama, menanggapi penjelasan Anang tersebut. Sekretaris Komisi 1 DPRD Majalengka, Dasim Raden Pamungkas memberikan saran. Terkait, dengan pengunduran diri Kepala Desa Salawana tersebut. Agar, DPMD dan Inspektorat harus segera melakukan evaluasi dan verifikasi.
Apabila, hasilnya sesuai dengan regulasi bahwa Kepala Desa itu mengundurkan diri, sesuai dengan faktanya. Maka, segera DPMD mengajukan surat permohonan SK untuk pemberhentian kepada Bupati Majalengka.
Namun, kalau hasil verifikasi itu masih ragu. Dinas PMD segera melaporkan kepada Komisi 1 dan nantinya Komisi 1 yang akan mengajukan surat kepada Ketua DPRD. Terkait, dengan SK pemberhentian Kades Salawana kepada Bupati.(Sam)

