Ingin Bangun Eks Setda Lama, Investor Diminta Pemkot Tasik MOU Dengan Pemkab Tasik

Kota.Tasik (kilangbara.com)-Walikota Tasikmalaya, Drs HM Yusuf mengaku. Bahwa, pihaknya sudah kedatangan seorang calon investor dari Jakarta. Bahkan, investor tersebut berminat, ingin segera menyulap dikawasan. Bekas, Gedung Setda lama milik Pemkab Tasikmalaya yang berlokasi di Kota Tasikmalaya. Dengan, rencananya akan membangun sebanyak 3 lantai.

Investor tersebut, ingin membangun sebanyak 3 lantai dieks Setda lama itu. Diantaranya, untuk membuat lahan parkir, PKL dan tempat bagi pertemuan. Jadi, investor tersebut ingin membangun dilantai satu, bagi PKL. Lalu, lantai dua untuk fasilitas parkir dan lantai tiga adalah tempat untuk pertemuan.

“Meskipun, bekas Gedung Setda lama itu berada diwilayah Pemkot Tasikmalaya. Namun, asetnya milik Pemkab Tasikmalaya. Jadi, silahkan investor MOU dulu, dengan Pemkab Tasikmalaya. Nanti kalau sudah deal, tinggal mengurus ijinnya dengan Pemkot Tasikmalaya,”ujarnya, usai menghadiri acara di Diskominfo Kota Tasikmalaya, Jumat (05/08/2022).

Yusuf sangat merespon, dengan adanya rencana investor yang berminat asal Jakarta itu. Pihaknya, kini hanya tinggal menunggu tindak lanjutnya. Dari, keseriusan sang investor itu, supaya bisa segera MOU dengan Pemkab Tasikmalaya. Karena, kalau nantinya bisa terealisasi. Tentunya, bisa membantu Pemkot Tasikmalaya dalam upaya mengatasi lahan parkir dan PKL. Apalagi, nantinya setelah selesai pengerjaan pedestrian. Kawasan Hazet dan Cihideung, akan diterapkan steril parkir.(AR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!