Rencananya, Dibekas Terminal Cilembang, Akan Dibangun Hotel Bintang

Kab.Tasik (kilangbara.com)-Rencananya
dibekas Terminal Cilembang yang berada di Kota Tasikmalaya.Akan segera dibangun hotel bintang yang refresentatif.Dengan dilengkapi sejumlah galery UMKM dari potensi Kabupaten Tasikmalaya.

“Ya kalau tidak menyalahi tata ruang yang ada Kota Tasikmalaya, akan segera dibangun hotel bintang.Karena banyak sejumlah investor yang sudah datang,”beber Sekda Kabupaten Tasikmalaya, H Muhammad Zein, Kamis (09/07/2020).

Nantinya, kata Zein hotel bintang tersebut berskala nasional yang sangat refresentatif.Sehingga berbeda dengan sejumlah hotel yang ada.Adapun Pemkab Tasikmalaya dengan investor itu sifatnya kerjasama, jadi setiap tahunnya Pemkab Tasikmalaya akan mendapatkan PAD.

“Kita memanfaatkan lahan tersebut, karena asetnya milik Pemkab Tasikmalaya.Memang sudah banyak investor yang datang.Cuma Pak Bupati sangat berhati-hati, apalagi ini diakhir masa jabatan beliau, jadi tidak gegabah,”terangnya.

Ketika disinggung terkait bangunan bekas Pemda Lama, Zein menjelaskan tadinya, OPD yang ada dilokasi tersebut.Bakal dibangun kantor baru pada tahun ini dikawasan Gebu.Namum anggarannya keburu ada Covid-19,sehingga tidak jadi.

“Padahal kalau OPD itu sudah pindah, maka Pemda Lama akan dikosongkan.Serta nantinya akan dimanfaatkan oleh pihak ketiga juga Pemkot Tasikmalaya.Bahkan sudah banyak pihak investor yang datang,”pungkasnya.(AR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!