Diserbu Warga, Alun-Alun Dadaha Belum Rampung, Ini Kata Pj Walikota Tasikmalaya

Kota.Tasik (kilangbara.com)-Pj Walikota Tasikmalaya, Dr Cheka Virgowansyah S.STP M.Si angkat bicara. Terkait, Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya yang sedang dalam proses pembangunan. Ternyata, sudah dibanjiri oleh sejumlah masyarakat. Padahal Alun-Alun itu, belum rampung dan belum dibuka untuk umum serta belum diresmikan.

“Masyarakat, kalau lihat yang baru didepan mata itu. Tentunya, timbul rasa penasarannya ingin masuk. Tapi, prinsipnya sepanjang tidak merusak dan menghormati pengerjaannya tersebut,”ujarnya. Usai, membuka acara Students Medi Art 2023 didepan GCC, Selasa (10/10/2023).

Pihaknya, terang Cheka. Akan, segera melakukan koordinasi dengan Provinsi Jawa Barat. Karena, pembangunan Alun-Alun Dadaha itu dananya bersumber dari APBD Bantuan Provinsi (Banprov) sebesar Rp 11 milyar. Sedangkan, Kota Tasikmalaya itu sendiri dalam hal ini, hanya menerima manfaat saja.

Sebelumnya, sejumlah warga sudah membanjiri kawasan Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya pada sore hari. Padahal, pembangunan Alun-Alun Dadaha tersebut. Saat ini, masih dalam tahap pengerjaan dan belum rampung juga belum diresmikan. Bahkan, banyaknya warga itu juga ternyata meninggalkan banyak sampah yang berserakan dikawasan tersebut.

Terutama, didekat wahana bermain anak. Sehingga, hadirnya sampah tersebut telah mengotori Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya itu. Apalagi, bayaknya warga yang datang tersebut. Sangat, dikuatirkan bisa merusak fasilitas yang lagi dikerjakan. Pasalnya, ditengah kawasan itu dipasang sejumlah tali. Supaya, masyarakat jangan sampai masuk ataupun menginjaknya.(AR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!