Cegah Pemakaian Narkoba, Anggota Yonif R 321/GT Kostrad, Ditest Urine

Majalengka (kilangbara.com)-Dalam upaya pencegahaan pemakaian narkoba. Sejumlah, anggota Yonif R 321/GT Kostrad dites urine. Dengan cara ditunjuk secara acak dan hasilnya negatif. Sehingga, tidak ada anggota tersebut sebagai pengguna narkoba.

“Test urine itu dilakukan bekerjasama dengan BNN Kuningan,”ujar W.s Pasi Intel Yonif R 321/GT Kostrad, Letda Inf Gathaya Sukarnoadi S.Tr (Han).Usai kegiatan penyuluhan dan pengecekan P4GN. Di Aula Yonif R 321/GT Kostrad, Majalengka, Selasa (23/03/2021).

Adapun, kata Gathaya dalam kegiatan penyuluhan itu. Bentuk sosialisasi P4GN, guna untuk mengupayakan pencegahan dan pemberantasan. Terkait peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Dengan melibatkan peran serta segenap elemen masyarakat. Serta juga instansi pemerintah, terutama TNI.

“Kegiatan ini sebagai upaya preventif dan antisipatif melindungi anggota Yonif R 321/GT Kostrad. Dengan menghadirkan narasumber dari BNN Kuningan dan Kasi P2M. Serta dilaksanakan dengan protokol kesehatan,”pungkasnya.(Sam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!